Saturday, August 20, 2011

Es Campur Rumput Laut


Bahan
100 gr manisan kolang-kaling merah
100 gr manisan kolang-kaling hijau
100 gr manisan rumput laut putih
100 gr cincau hitam
100 gr nata de coco cube
Simpel syrup secukupnya
Susu kental manis, secukupnya
Syrup merah, secukupnya (misal syrup coco pandan)
Es batu serut, secukupnya

Cara membuatnya:

  1. taruh dalam mangkuk masing-masing manisan, tata rapi.
  2. Siram dengan simpel syrup, taburi es serut. Kucuri susu kental manis dan syrup merah.
  3. Sajikan segera.

Garang Asem Ayam


Bahan : 
8 buah sayap ayam potong sesuai selera (bisa dicampur jeroan tapi aku ga' pake) 
8 buah belimbing wuluh potong2 
2 buah tomat hijau (di foto aku pake tomat merah) 
3 buah cabe merah, potong2 
5 buah cabe hijau, potong2 
10 buah cabe rawit merah biarkan utuh (potong tangkainya saja) 
10 siung bawang merah 
8 siung bawang putih 
2 batang serai digeprak dan diiris tipis ( aku : potong jadi 2 ) 
3 cm laos digeprak 
6 lbr daun jeruk, sobek2 daunya 
4 lbr daun salam, sobek2 daunnya 
2 sdt garam 
1 1/5 sdt gula 
1 sdt merica bubuk (di resep ga ada tp aku tambahi sendiri) 
1 sdt Bumbu penyedap (aku : ga pake sama sekali) 

Caranya : 
alasi pinggan tahan panas dengan daun pisang (atau dibungkus tum, sesuai selera aja) 
panaskan kukusan 
campur semua bahan dalam mangkuk besar, aduk sampai tercampur rata 
pindahkan dalam pinggan yang sudah beralaskan daun pisang 
kukus kurang lebih 30-45 menit 
tambahkan air jika suka kuah berlimpah jika tidak maka ga perlu ditambahkan karena bahan2 tersebut akan mengeluarkan kuah (aku tambah kuah 50 ml)

Sunday, August 14, 2011

Krengsengan Daging




krengsengan info resep 300x225 Resep Krengsengan
  • 750 gram daging sandung lamur, potong kecil-kecil
  • 1 sendok makan air asam
  • 2 ruas ibu jari jahe, memarkan
  • 4 sendok makan kecap manis
  • 2 sendok makan bawang merah goreng
  • 3 sendok makan minyak goreng
Resep Bumbu Halus Krengsengan :
  • 6 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 3 buah cabai merah
  • 1/2 sendok teh merica bulat
  • 3 butir kemiri, sangrai
  • garam secukupnya
Cara Membuat Krengsengan :
  1. Lumuri daging dengan bumbu yang halus dan air asam, remas-remas agar bumbu tercampur rata. Diamkan 30 menit dalam lemari es.
  2. Panaskan minyak, masukkan daging berbumbu dan jahe. Masak dengan api kecil sambil sesekali diaduk hingga daging berubah warna.
  3. Tambahkan kecap manis, tuang air panas secukupnya dan masak sambil diaduk hingga daging matang dan empuk. Hidangkan dengan ditaburi bawang merah goreng.

Rawon Empal





Bahan:
• 3 butir bawang merah
• 3 siung bawang putih
• 1 sendok teh ketumbar
• 1 ruas jahe
• 5 butir kemiri
• 5 buah keluwek, dikeluarkan isinya
• 2 sdk makan margarine
• 1 ruas lengkuas
• 1 tangkai serai
• 2 lembar daun jeruk purut
• 300 gram daging sengkel, dipotong kotak kecil-kecil.

Empal Gurih, bahan:
• 500 gram daging has
• 3 siung bawang putih
• 1 sdt ketumbar
• 1 ruas lengkuas
• 2 gelas santan kental

Cara Membuat :
1. Buat rawonnya lebih dahulu. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah, kemiri, ketumbar, dan gula merah. Terakhir masukkan keluek.
2. Cairkan margarin lalu tumis bumbu tadi hingga harum. Kemudian masukkan lengkuas, serai dan daun jeruk purut. Tambahkan dagingnya. Aduk sebentar lalu tuangkan 1 gelas air. Begitu seterusnya hingga daging empuk. Terakhir tuangkan 4 gelas air. Dan masak hingga mendidih.
3. Kini membuat Empal Gurih. Rebus daging selma 20 menit lalu potong potong kotak. Masukkan kembali dalam air rebusannya.
4. Haluskan bawang putih ketumbar dan lengkuas. Masukkan bumbu ini kedalam rebusan daging bersama santan. Rebus kembali daging di atas api kecil hingga matang.
5. Bila daging sudah dingin, goreng dalam minyak hingga kecoklatan
6. Sajikan rawon dengan tauge kecil segar, kerupuk udang dan empal gurih ini.

Es Kopyor



2536682989 18586607ae 300x225 Resep Minuman   Es Kopyor Fantasi
Resep Minuman Es Kopyor Fantasi, menu es segar buat berbuka puasa, berikut bahan dan cara membuatnya es kopyor.
Bahan :
1 bungkus agar-agar
4 gelas santan kental
gula 4 sdm
garam sedikit
vanili 1/2 sdt
sirup cocopandan
1 bongkah besar es batu
Masak semua bahan sampai mendidih, setelah mendidih, dinginkan sebentar. Lalu guyur pelan-pelan (pakai sendok sayur aja) ke atas es batu, biarkan  menggumpal-gumpal, aduk-aduk dikit kalau terlalu menggumpal diamkan sampai benar-benar keras. Sajikan dengan sirup cocopandan dan es batu.

Es Kacang Hijau


es kacang hijau special

Es Kacang Hijau ini memang istimewa karena sehat dan enak. Cara membuatnya pun mudah. Jadi tunggu apa lagi? Ikuti resepnya dan sajikan untuk keluargan Anda.

Bahan yang dibutuhkan untuk membuat Es Kacang Hijau Istimewa:
- 200 gram kacang hijau yang telah direndam selama 1 jam dan ditiriskan
- ½ sdt garam
- 1 ibu jari jahe yang telah dibakar dan dimemarkan
- 350 ml santan
- 100 gram nangka matang yang dipotong dadu kecil
- 75 gram kolang-kaling
- 100 gram rumput laut yang dipotong pendek
- 3 lembar daun pandan
- 2½ liter air
- 350 gram gula merah yang diiris halus
- Es batu secukupnya
Cara membuat Es Kacang Hijau Istimewa:
- Pertama, didihkan air. Masukkan kacang hijau, garam dan daun pandan ke dalamnya. Masak sampai matang.
- Tambahkan juga gula merah, jahe dan santan.
- Selanjutnya, masukkan nangka, kolang-kaling dan rumput laut. Masak sebentar. Angkat.
- Setelah dingin, tuang ke dalam gelas/mangkuk saji. Tambahkan es batu.
Es Kacang Hijau Istimewa siap disajikan. Resep ini untuk 4 orang.

Es Lidah Buaya


es lidah buaya

Mau minuman yang segar sekaligus menyehatkan dan baik untuk pencernaan anda? Kami punya resepnya, Es Lidah Buaya. Dari dulu lidah buaya memang terkenal sebagai tanaman yang punya banyak khasiat, juga mudah didapat di Indonesia. Sekarang anda bisa menikmatinya dalam segelas minuman yang dingin dan segar, Es Lidah Buaya. Yuk kita coba buat resepnya!

Bahan untuk membuat Resep Minuman Es Lidah Buaya:
- 600 gram daun lidah buaya
- 1 sdt kapur sirih
- 300 ml air
- 1 sdt garam
- 400 gram gula pasir
- 2 lembar daun pandan, potong-potong
- ½ sdt vanili
- 1 sdm biji selasih kering, rendam air sampai mekar
- Air untuk merebus lidah buaya
- 800 ml air
- Es batu secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Es Lidah Buaya:
- Pilih lidah buaya yang bagus dari pelepah yang lebat.
- Selanjutnya, kupas lidah buaya, lalu potong kotak. Cuci bersih lidah buaya tersebut.
- Aduk lidah buaya yang telah dicuci bersih bersama kapur sirih yang dilarutkan dengan 300 ml air dan garam.
- Diamkan selama kurang lebih 60 menit. Cuci kembali sampai tidak berlendir. Tiriskan.
- Kemudian, didihkan air, lalu masukkan lidah buaya. Rebus selama 10 menit. Angkat dan tiriskan.
- Masak 800 ml air dengan gula pasir dan daun pandan sampai gula larut.Tambahkan vanili, lalu masukkan lidah buaya. Aduk sebentar, angkat dan dinginkan.
- Untuk penyajian, tambahkan selasih dalam gelas saji berisi lidah buaya dan airnya. Tambahkan es batu.
Minuman Es Lidah Buaya siap disajikan dingin. Resep Es Lidah Buaya ini untuk 4 orang.

Sop Buah Segar


sop buah

Bikin yang makanan yang segar-segar, yuk! Soap Buah! Sop Buah tidak hanya sekedar segar dan nikmat disantap, tapi juga menyehatkan karena terdiri dari berbagai macam buah-buahan Indonesia, susu, dan yoghurt. Hmm, langsung saja kita buat yuk!

Bahan-bahan untuk membuat Sop Buah Segar Indonesia:
- 150 gr mangga, potong2
- 150 gr stroberi, potong2
- 150 gr bengkuang, potong2
- 150 gr melon, potong2
- 150 gr nanas, potong2
- 150 gr apel, potong2
- 1 bh kelapa muda, keruk panjang
- 100 gr yogurt segar
- 750 ml susu segar
- 200 ml sirup vanili
- es batu
Bahan-bahan di atas bisa di tambahkan atau di kurangi sesuai selera Anda.
Cara membuat Sop Buah Segar Indonesia ternyata mudah lho:
- Pertama, siapkan mangkok saji, masukkan semua potongan buah-buahan.
- Kemudian, tambahkan yogurt, susu segar dan sirup vanili.
- Diamkan dalam lemari es selama 1 jam.
- Tambahkan es batu saat akan dihidangkan.
Sop Buah Segar Indonesia pasti akan membuat Anda ketagihan.

Es Teler


Bahan yang dibutuhkan untuk membuat Resep Es Teler Indonesia:
- 1 butir kelapa muda
- 2 buah alpukat matang
- 8 mata nangka matang
- Es batu secukupnya, pecahkan
- Susu kental manis putih secukupnya
- Sirup coco pandan secukupnya
Cara membuat Resep Es Teler Indonesia:
- Pertama, keruk daging buah alpukat. Usahakan jangan sampai terkena bagian hijaunya. – Kemudian keruk juga daging buah kelapa muda, campur dengan air kelapanya dalam satu wadah.
- Ambil buah nangka dan potong dadu.
- Selanjutnya, masukkan daging buah alpukat, kelapa muda dan potongan nangka ke dalam gelas saji atau mangkuk.
- Beri es batu di atasnya.
Tuangkan sirup coco pandan dan beri susu kental manis putih.
Es Teler Indonesia siap dihidangkan dan sangat cocok untuk menyegarkan suasana siang anda yang panas.

Resep Puding Susu







Bahan Resep Puding Cokelat Susu :

* Agar-agar bubuk cokelat, 2 bungkus
* Gula pasir, 100 gram
* Susu cair cokelat, 600 ml
* Cokelat masak pekat, 100 gram, lelehkan
* Pasta cokelat, 1 sendok teh
* Garam, secukupnya

Bahan Saus :

* Susu cair, 250 ml
* Tepung maizena, 1 sendok teh
* Gula pasir, 50 gram
* Garam, secukupnya
* Vanili bubuk, 1/4 sendok teh
* Kuning telur, 1 butir, kocok

Cara membuat Puding Cokelat Susu :

1. Campur agar-agar, gula pasir, susu cair, dan garam. Aduk rata dan rebus di atas api sedang hingga mendidih sambil diaduk agar tidak pecah.
2. Masukkan cokelat masak pekat, masak hingga cokelat larut. Angkat, tambahkan pasta cokelat, aduk rata.
3. Tuang rebusan agar-agar ke dalam cetakan yang telah dibasahi air. Bekukan.
4. Saus : Rebus susu, tepung maizena, gula pasir, garam dan vanili hingga mendidih. Ambil 1 sendok sayur rebusan susu, tuang dalam kuning telur. Aduk rata.
5. Tuang kembali campuran kuning telur ke dalam rebusan susu. Rebus hingga mendidih dan kental sambil diaduk. Angkat dan dinginkan.
6. Keluarkan puding dari cetakan, sajikan puding dengan saus vanila.

Selamat mencoba dan menikmati resep puding susu coklat ini, semoga akan lebih menambah khazanah dalam aneka resep puding

Wednesday, August 3, 2011

Mie Ayam Ceker

image Mie Ayam Ceker
Mie Ayam Bahan: 1 bungkus mie telur, rebus, sisihkan. 1/4 kg gr daging ayam cincang. 1 buah bawang bombay, iris. 5 batang sawi hijau, rebus dalam air kaldu ayam, sisihkan. 1/2 cangkir minyak goreng. 1 sdm minyak wijen. 1 sdm kecap asin. 1 sdm kecap manis bawang goreng untuk taburan
Bumbu yang dihaluskan:
2 siung bawang putih
1 cm jahe
1 cm kunyit
1/2 sdt merica
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir

Cara membuat:
Panaskan minyak goreng
Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum, masukkan bawang bombay, aduk rata
Masukkan minyak wijen, kecap asin, dan kecap manis, aduk rata
Masukkan daging ayam cincang, aduk rata, masak hingga matang
Angkat. Jika suka bisa pisahkan minyak dari daging ayam masak. Minyak digunakan untuk membumbui mie dalam mangkuk saji

Ceker Ayam

Bahan:
1/2 kg gr ceker ayam bersih
1 sdm minyak goreng
1 sdm minyak wijen
1 sdm kecap asin
1 sdm kecap manis
500 ml air

Bumbu yang dihaluskan:
3 siung bawang putih
1 cm jahe
5 buah cabai merah
2 sdt bubuk ngohiong
1/2 sdt merica
1/2 sdt garam
1 sdt gula pasir

Cara membuat:
Panaskan minyak goreng
Tumis bumbu yang sudah dihaluskan hingga harum
Masukkan minyak wijen, kecap asin, dan kecap manis, aduk rata
Masukkan ceker ayam cincang dan air, aduk rata, masak hingga ceker lunak (tambahkan air jika belum lunak)
Masak sampai air meniris

Cara penyajian:
Masukan mie dalam mangkuk (sesuai porsi masing-masing)
Tambahkan minyak (dari hasil memasak ayam) sekitar 3 sdm, aduk rata
Tambahkan sawi hijau yang telah direbus dalam air kaldu berikut air kaldunya sesuai selera
Tambahkan daging ayam cincang masak dan ceker
Taburi dengan bawang goreng
Nikmati dengan sambal saus botolan jika suka

Teokbokki (Korean Food)

Kamis, 24 Juni 2010




Bahan:
Ttuk/garattuk (putih bulat panjang, potong 2-3cm) bisa dicari disemua supermarket korea, saya sudah coba di 3 tempat yaitu mungunghwa, K-mart, dan New Seoul tp saya paling suka yang dari mu gung hwa karena lebih legit, lebih kenyal dan lebih gurih tp sayangnya....lebih mahal he he he...
Odeng(eomuk)/fish cake(disupermarket korea jg ada, kl gak ada ganti otak-otak ikan aja...kl gak ada jg....? yo wis gak usah pake gak apa-apa....
Bawang bombay (cincang)
Bawang putih(cincang)
Air secukupnya(ttuk harus terendam saat dimasak)
Kochukaro(cabe bubuk warnanya merah banget, beda sama cabe bubuk indonesia) atau ganti kochujang(paste cabe, rasanya agak asem pakainya jangan terlalu banyak). Pakai salah satu atau dimix jg boleh tergantung selera, kl aku lebih suka kochukaro
Minyak wijen
Garam
Gula pasir
Daun bawang(iris agak panjang)

Catatan: saya sengaja tidak menulis ukuran bahannya, karena saya gak tau berapa banyak ttuk yg mau dimasak. (kl beli ttuk kadang ukurannya tidak sama, ada yg 300gram, 250gram, 750gram)oh ya kl mo ditambah sayur-sayuran juga boleh, seperti kimchi, wortel, jamur dll(kl saya gak suka sayuran jd gak pake)

Cara membuat:
Siap kan panci atau wajan, Tumis bawang putih & bawang bombay dengan minyak wijen sampai layu dan harum, lalu siram dengan air secukupnya, tunggu sampai mendidih masukan ttuk dan odeng tunggu sebentar baru masukan kochukaro/kochujang, garam, gula pasir minyak wijen secukupnya. Aduk-aduk sampai air mengental masukan daun bawang dan selesai....ttukbokki sudah matang, silahkan makan selagi panas.

Bebek Goreng




Bahan:
1 ekor bebek yang udah dibersihkan (sekitar 800 gram), potong2 sesue slera
2 sdm cuka
400 ml air matang
2 tangkai sereh, masing2 potong dua, geprak
6 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
Bumbu Halus:
5 siung bawang putih
8 butir bawang merah
1.5 sdt ketumbar sangrai
0.5 sdt merica butiran sangrai
4 cm jahe (diameter skitar 2 cm)
3 cm kunyit (diameter 1.5 cm)
4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
4 cm lengkuas muda (diameter sekitar 2cm)
5cm pangkal sereh (bagian putih yang muda), iris2
8 butir kemiri
2 sdt garam
Cara:
Lumuri potongan bebek dengan cuka, diamkan 20-30 menit di kulkas. Cuci sampe benar2 bersih.
Aduk bersama bumbu halus dan rempah2 lainnya, diamkan di kulkas 30 menit.
Masukin panci presto, tuangi air lalu masak 20 menit terhitung dari waktu berdesis.
Matikan api dan diamkan sampe tekanan & uapnya habis, buka dan tiriskan bebek dari bumbunya.
Goreng bebek sampe kuning kecoklatan ato kering bila suka.
Tips:
Kalo ngga ada panci presto, diungkep biasa sampe empuk (mungkin perlu nambah air beberapa kali sampe bener2 empuk).
Saus Kuning
300 ml bumbu perebus bebek (kalo kurang bisa ditambah air secukupnya) ditumis dengan sedikit minyak sampe kental, buang ampas rempah2nya (sereh dan daun jeruk). Sisihkan.
Sambal Bawang
Bahan:

3 butir bawang merah, iris kasar
4 buah cabe merah, iris halus
Cabe rawit secukupnya
1 buah tomat matang ukuran sedang, cincang kasar
½ sdt terasi goreng
½ sdt garam /secukupnya
1 sdt gula /secukupnya
4 sdm minyak
100 ml air matang
Cara:
Panasin minyak, tumis bawang merah, cabe merah & cabe rawit sampe aromanya kluar.
Masukin tomat, tuangin air. Masak sampe air menyusut.
Pindahkan semua ke cobek, ulek bersama terasi, garam & gula.
Note:
Terus terang kalo dibandingin ibu gue lom jagoan bikin sambel. Jadi selain sambel bawang diatas, silakan pake sambel andalan masing2 :D
Poyah Kelapa Kuning
Bahan:

200 gr kelapa setengah tua, parut memanjang
Bumbu halus:
1 siung bawang putih
½ sdt garam
1 cm kunyit
2 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
Cara:
Tebarkan kelapa di loyang lalu jemur d panas matahari sampe setengah kering.
Aduk kelapa parut dengan bumbu halus sampe rata.
Sangrai dengan api keciiil sampe bener2 kering, matikan api. Diamkan sambil diangin2 sampe adem, simpan di stoples.
Pelengkap lain:
Nasi hangat
Irisan tomat & mentimun
Petikan daun kemangi
Irisan jeruk nipis
Lalapan lain sesue slera
Penyelesaian:
Taruh nasi anget di piring, tuangi 1 sdm bumbu kuning diatasnya, taburi poyah kelapa.
Sajikan bebek goreng, sambel & lalapan di tempat terpisah.
Nyaaaaaaaammmm……………..
WARNING !!
Bebek mengandung kolesterol tinggi. Yang diet kolesterol makannya secuiiiilllll aja ya, banyakin lalapannya ajah :P